Minggu, 09 Februari 2014

SAUNG MAKAN ASLI KHAS SUNDA BALAKECRAKAN

Screenshot_1

Hallo temen-temen mau makan dengan suasana pegunungan yang sejuk ? ada rumah makan khas sunda yang recommended banget nih… Rumah makan Balakecrakan ini terletak di Punclut-Ciumbuleuit yuk kita ulas dikit.

Balakecrakan diambil dari Bahasa Sunda yang artinya berkumpul atau makan bersama dalam suasana yang gembira. Istilah ini sekarang dipakai menjadi sebuah rumah makan di daerah punclut, udah ga aneh kan dengan daerah yang satu ini. Balakecrakan terletak di punclut bagian atas, di bawahnya juga terdapat rumah-rumah makan berbentuk saung-saung yang menjual berbagai makanan sunda salah satunya yaitu Sangkan Hurip. Dari Sangkan hurip terus naik keatas hingga terdapat papan besar bertuliskan “Balakecrakan” disebelah kanan jalan.

Sesampainya di Balakecrakan kita akan disambut oleh spanduk besar yang ada didepan anak tangga sebelum menuju tempat makan dan gazebo.

Screenshot_4

Kita akan melewati beberapa kandang ayam kate dan kandang burung, serta taman. Terdapat satu terbuka yang cukup besar, sebagian menghadap pemandangan Kota Bandung. Namun, bila kita lebih suka lesehan di saung dan gazebo.

Screenshot_2

Di gazebo kita dapat melihat pemandangan ke bawah yang sangat indah dan melihat seisi kota Bandung dari atas sini. Pemandangan di malam hari akan lebih indah, hiruk-pikuk kota Bandung bahkan terlihat indah dan menyala dari sini.
Balakecrakan ini asik untuk hang out bersama teman-teman maupun makan bersama keluarga, dan juga untuk makan bersama pasangan. Menu yang ditawarkanpun beragam, mulai dari makanan ringan hingga makanan khas sunda dengan harga yang terjangkau .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar